Beberapa Tips Yang Bisa Diikuti Saat Anda Melakukan Vacation Sex Bersama Pasangan

7 Cara Merangsang Wanita di Ranjang yang Ampuh dan Cepat

Liburan memang menjadi momen yang dinantikan oleh siapapun. Tidak hanya untuk anak – anak, liburan juga sangat dinantikan oleh para pasangan terlebih jika pasangan tersebut sehari – hari sudah terlalu sibuk bekerja. Momen liburan bagi para pasangan ini tidak hanya jadi momen untuk refreshing tapi juga bisa menjadi momen yang bisa meningkatkan keintiman dalam hubungan tersebut.

Untuk meningkatkan keintiman antara pasangan tersebut tentunya bukan hanya liburan biasa saja yang direncanakan. Saat ini ada istilah liburan intim untuk para pasangan yang disebut dengan Vacation Sex yang merupakan liburan yang bisa menyegarkan suasana dan juga rutinitas hubungan seksual antara suami dan istri. Liburan seperti ini kini menjadi banyak pilihan bagi para pasangan yang tinggal di perkotaan.

Dengan dilakukannya vacation sex tersebut maka anda dan pasangan bisa sama – sama keluar dari rutinitas harian dan meningkatkan gairah dalam hubungan. Itu karena saat anda merencanakan suatu liburan bersama pasangan maka biasanya otak anda akan merasa bersemangat secara otomatis. Dengan adanya rasa senang yang dirasakan tersebut menandakan bahwa hormone endorphin dalam tubuh anda menjadi tinggi.

Agar anda dan pasangan mendapatkan kualitas dari vacation sex yang benar – benar menyenangkan, tentunya anda dan pasangan perlu merencakanan liburan ini dengan sebaik mungkin. Berikut ini beberapa tips yang bisa anda ikuti agar vacation sex anda bersama pasangan menjadi menyenangkan.

  1. Pilih destinasi liburan yang memiliki pemandangan yang indah

Saat anda hendak melakukan liburan bersama pasangan sebenarnya anda dan pasangan tidak harus pergi ke tempat jauh ataupun mewah. Anda hanya perlu memilih tempat dengan view yang indah agar suasana liburan anda menjadi tenang dan menyenangkan. Karena dengan view yang indah maka hal tersebut juga bisa meningkatkan gairah saat melakukan hubungan seksual antara anda dan pasangan.

  1. Kebanyakan orang memilih pantai sebagai destinasi liburan

Menurut beberapa riset tentang liburan yang dilakukan untuk meningkatkan gairah seksual, hampir 80% pasangan memilih untuk berlibur ke pantai. Itu karena daerah pantai memang identik dengan suasan romantis dan juga menenangkan. Jika anda dan pasangan menginap di daerah pantai maka setiap pagi anda bisa mendengar suara ombak yang menenangkan. Belum lagi daerah pantai biasanya memiliki pemandangan yang bersih dan indah.

  1. Ikuti apa yang pasangan mau

Saat melakukan vacatioan sex bersama pasangan usahakan untuk mengikuti apa yang diinginkan pasangan. Hal tersebut perlu dilakukan agar pasangan merasa nyaman dan juga bersemangat dalam melakukan liburan tersebut. Selain itu anda dan pasangan juga jadi bisa sama – sama berdikusi tentang apa yang diinginkan satu sama lain. Sehingga nantinya akan tercipta liburan menyenangkan dan bisa meningkatkan kembali kualitas hubungan yang mungkin sebelumnya sedikit berkurang.

  1. Pilih jadwal liburan yang tepat

Sebelum anda dan pasangan melakukan liburan tersebut ada baiknya anda dan pasangan sama – sama mencari jadwal kosong. Itu karena jika selema liburan anda atau pasangan masih membawa pekerjaan atau urusan lain dalam liburan maka liburan tersebut akan berkurang kualitasnya. Usahakan bahwa liburan yang dilakukan memang fokus hanya untuk mengembalikan kualitas hubungan antara anda dan pasangan.

  1. Kurangi penggunaan gadget

Selama anda dan pasangan sedang berlibur usahakan untuk mengurangi penggunaan gadget dan fokus kepada pasangan. Jadikanlah setiap momen liburan tersebut untuk lebih dekat lagi satu sama lain. Pastikan bahwa mood pasangan anda tidak rusak saat berlibur hanya karena pasangannya terlalu banyak menggunakan gadget bahkan ketika sedang berlibur.